Bebas dari Bajak Laut Somalia, 17 ABK Indonesia ke India


Jakarta - Sebanyak 17 Anak Buah Kapal (ABK) asal Indonesia yang sempat disandera bajak laut Somalia telah bebas karena mendapat tebusan. Kondisi mereka dikabarkan dalam keadaan baik dan sehat. Tapi di mana mereka sekarang?

Informasi yang diperoleh Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Senin (8/3/2010), kru kapal tanker tersebut sudah meninggalkan perairan Somalia sejak dibebaskan pekan lalu. Kini, mereka bersama kapal tanker yang ditumpangi menuju India.

"Rutenya menuju India. Perkembangan terakhirnya seperti itu, sudah meninggalkan perairan Somalia," kata Juru Bicara Kemenlu, Teuku Faizasyah saat dihubungi detikcom.

Menurut Faizasyah, India adalah rute awal tujuan kapal tanker sebelum dibajak oleh perompak Somalia di Teluk Aden. Setelah bebas, kapal berbendera Singapura itu pun harus menyelesaikan misi pengiriman minyak ke India.

"Tapi kondisi mereka seluruhnya baik. Kita sudah memonitor mereka dan meminta perwakilan RI di kedutaan untuk terus memberikan perkembangan terakhir keberadaaannya," papar Faiz.

Penangkapan terhadap kapal ini dilakukan pada tanggal 1 Januari 2010. Saat itu, kapal sedang menuju India untuk membawa pasokan minyak.

Setelah hampir 3 bulan dibajak, kapal berawak 24 orang tersebut dibebaskan. Namun, uang yang dikeluarkan untuk menebus kapal tidak sedikit. Jumlahya mencapai USD 3,7 juta.(Ars)


Sbr : Detiknews

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama