AL China Berlatih di Perairan Internasional

BEIJING, KOMPAS.com - Kementerian Pertahanan Nasional China, Kamis (15/4/2010), mengumumkan bahwa pelatihan armada Angkatan Laut di laut China selatan dan di perairan tenggara di lepas pantai Pulau Miyakojima, Jepang, merupakan pelatihan rutin.

Dalam satu pernyataan singkat oleh kementerian pertahanan tersebut terungkap pelatihan yang akan diadakan itu sesuai dengan rencana pelatihan tahunan Angkatan Laut Pembebasan Rakyat China.

Pihak lain tidak perlu berspekulasi menyangkut pelatihan armada angkatan laut di perairan internasional tersebut, kata pernyataan itu tanpa menyebutkan berapa banyak kapal-kapal tempur dan kapal-kapal selam yang turut ambil bagian dalam pelatihan tersebut. Miyakojima adalah satu pulau di wilayah selatan dekat Okinawa.(Ars)


Sbr : Kompas

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama